Apel Kembali Libur Lebaran Hari Raya Idul Fitri dan Kenaikan Isa Almasih oleh Danpusdikif

 

Pusdikif Pussenif Kodiklatad melaksanakan Apel Kembali Libur Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2021 M dan Peringatan Kenaikan Isa Almasih bertempat di Lapangan Apel Mako Pusdikif yang dihadiri oleh seluruh Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS. Dalam Apel tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pusat Pendidikan Infanteri (Danpusdikif) Brigjen TNI Tatan Ardianto S.I.P, Senin (17/5/2021).

Dalam pengarahannya, Danpusdikif Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H kepada yang Muslim dan Selamat Memperingati Kenaikan Isa Almasih bagi yang Nasrani.

Pada kesempatan tersebut Danpusdikif menekankan kepada seluruh anggota jajaran Pusdikif untuk selalu mentaati norma-norma keprajuritan dan senantiasa mengaplikasikan sendi-sendi kehidupan Prajurit yaitu Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI.

Danpsudikif juga menyampaikan kepada seluruh anggota untuk senantiasa menjaga dan memelihara serta meningkatkan kemampuan pengaplikasian PKT/PKM dan kemampuan intuitif keprajuritan dalam menyikapi perkembangan terkini baik itu lingkup global ataupun nasional.

Selain itu juga Danpusdikif juga berpesan, walau kita semua sudah melaksanakan vaksin, namun kita harus tetap waspada terhadap covid-19 dengan mematuhi dan tetap melaksanakan protokol kesehatan serta menjaga diri, keluarga, rekan kerja dimanapun berada, agar melakukan 3M yaitu menjaga jarak, mencuci tangan dan memakai masker, guna memutus mata rantai penularan covid-19.

Tags :
Berbagi :